Breaking News

Puluhan Rumah di Desa Sosor Lontung Dairi Rusak Diterjang Angin Puting Beliung

Rumah Boru Sihombing yang rusak diterjang angin puting beliung.

Cekaer,com-Dairi, Hujan es disertai angin puting beliung menerjang pemukiman warga di Desa Sosor Lontung Kecamatan Siempat Nempu, Kabupaten Dairi, Senin tanggal 21 April 2025 sore sekira pukul 15.00 WIB.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, namun sedikitnya 18 rumah mengalami kerusakan berat dan ringan, karena atap rumah terbang terbawa angin.

“Ada 8 rumah warga mengalami rusak berat, dan 10 rumah rusak ringan,” kata Camat Siempat Nempu, Binuar Malau, Selasa (22/4).

Selanjutnya, Kepala BPBD Dairi, Hotmaida Butarbutar saat dikonfirmasi membenarkan peristiwa tersebut.

“Saat ini kami masih melakukan pendataan rumah warga yang mengalami kerusakan,” ucap Hotmaida.

Sementara itu, salah seorang warga, Boru Sihombing menuturkan bahwa saat terjadinya hujan es dan angin puting beliung dirinya sedang berobat ke RSUD Sidikalang.

“Saat kejadian saya sedang check up di rumah sakit, dan anak saya yang berada di rumah sendiri,” sebutnya.

Menurutnya, akibat kejadian itu atap warung miliknya terbang terbawa angin dan menimpa rumahnya.

Sampai saat ini atap warung miliknya yang rusak belum bisa diperbaiki karena tidak ada biaya, dan dirinya berharap bantuan dari pemerintah.

“Saya sangat berharap ada bantuan dari pemerintah untuk memperbaiki warung dan rumah saya yang rusak,” harapnya.

Pantauan media, sebagian rumah warga yang terkena bencana angin puting beliung sudah mendapat bantuan seng untuk memperbaiki atap rumah yang tidak.

Tetapi masih ada juga warga yang belum mendapatkan bantuan seng, salah satunya Boru Sihombing. (fjr)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top