Tidak Tunjuk Plt Sekjen, Komando Dikendalikan Megawati

Cekaer.com – Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri tidak akan menunjukkan pengganti sementara Hasto untuk menduduki jabatan Sekertaris Jendral, Hal ini disampaikan Ketua DPP PDI Perjuangan Komarudin Watubun aat umpa pers di kantor DPP PDI Perjuangan kamis malam (20/02/2025).

“Ibu ketua umum tidak menunjukkan Plt sekjen. Komando dikendalikan langsung oleh Ketua Umum Megawati Soekarnoputri,” Kata Komarudin

Komarudin juga mengatakan Ketua Umum PDI Perjuangan meminta seluruh kader untuk bersiaga menghadapi kondisi terburuk setelah Hasto Kristiyanto ditahan oleh KPK.

“Pesan Ketua Umum kepada seluruh kader dan simpatisan PDI dari Sabang sampai Merauke. Pertama PDI-P sudah terbiasa menghadapi tekanan, tetapi tetap kami punya napas yang panjang,” ujarnya
“Jaringan PDI-P diminta tetap tenang dan tetap bersiap siaga untuk menghadapi situasi yang terburuk,” sambungnya.

Sebelumnya, KPK telah resmi menahan Hasto pada Kamis, 20 Februari 2025. Ia ditahan terhitung sejak 20 Februari 2025 hingga 11 Maret mendatang atau selama 20 hari guna kepentingan penyidikan. Pada 25 Desember lalu, Hasto ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK perkara dugaan suap komisioner KPU Wahyu Setiawan yang melibatkan buronan KPK, Harun Masiku, serta dugaan kasus perintangan penyidikan.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top